TOKYO

Langkah Mudah Memasang Wallpaper di Toko Wallpaper Dinding Jakarta

Wallpaper dinding belakangan banyak dipilih sebagai pelapis dinding karena banyaknya keunggulan yang ditawarkan. Sebut saja mulai dari keberagaman warna dan motif, ketahanan yang lebih bagus dibanding cat dinding sampai dengan pengaplikasian yang lebih mudah. Namun, pemasangan wallpaper sendiri harus melalui langkah-langkah khusus. Walau toko wallpaper dinding Jakarta seringkali menyediakan jasa pemasangan, namun tidak ada salahnya jika kita mengetahui langkah-langkah pemasangannya. Memasang wallpaper sendiri tidak bisa langsung ditempel begitu saja. Dinding harus dibersihkan terlebih dahulu. Pastikan permukaannya halus, kering, rata serta bersih. Gunakan alat seperti kape agar butir-butir bisa dihilangkan. Permukaan dinding yang lembab juga sebaiknya dirawat dulu karena wallpaper akan mudah terlepas pada dinding yang lembab.


Siapkan aneka peralatan yang diperlukan dalam pemasangan wallpaper. Di antaranya adalah gunting, meteran, pensil, roll, kape serta kuas cat tembok serta sponge lembab maupun kain lap bekas. Dibutuhkan pula ember yang nantinya dipakai untuk mengaduk lem. Apabila bidang dinding yang dipasang wallpaper lumayan tinggi maka siapkan esteger. Periksa dulu kondisi bahan wallpaper yang dibeli di toko wallpaper dinding Jakarta sebelum dipotong lembaran. Pelajari ikon pada kemasan atau gulungan wallpaper dinding. Tiap ikon akan memiliki arti yang mengacu pada kualitas bahan serta cara pemasangan. Pilih sudut yang tak terlalu menarik perhatian untuk menjadi titik permulaan pemasangan lembaran wallpaper dinding.


Gunakan lem yang cocok dengan jenis bahan wallpaper kemudian ikuti instruksi yang ada di kemasan lem itu. Campur bubuk lem dengan air lalu sebarkan di sisi belakang lembaran wallpaper. Lipat lembar dengan permukaan yang diberi lem saling berhadapan, biarkan antara 5 hingga 15 menit kemudian gantung di dinding. Tempatkan lembaran secara tegak lurus dan haluskan ke dinding dengan menggunakan spons ataupun handuk tipis. Hapus lem yang meleber dengan bantuan spons lembab. Adanya wallpaper dari toko wallpaper dinding Jakarta akan membuat tampilan interior rumah menjadi lebih berwarna. Kita bisa mendapatkannya di Megah Wallpaper dengan pilihan yang sangat beragam serta dapat disesuaikan kebutuhan masing-masing.