Hampir sebagian besar masyarakat yang akan membeli rumah pasti akan mempertimbangkan harganya. Harga perumahan Cikarang yang lebih murah tentu akan menjadi daya tarik bagi calon konsumen. Sekarang ini banyak strategi pemasaran yang dilakukan pengembang dengan memberikan penawaran harga murah, diskon harga, hingga bonus-bonus menarik lainnya. Langkah tersebut memang sangat efektif untuk menjaring konsumen sebanyak-banyaknya. Bagi Anda yang tidak ingin nantinya menyesal, sebaiknya jangan langsung tergiur dengan promo murah tersebut. Perhatikan aspek-aspek lain untuk dipertimbangkan, terutama mengenai aspek legalitas bangunan. Biasanya harga yang ditawarkan akan berbanding lurus dengan kualitas atau spesifikasi dari rumah yang disediakan.
Mengecek lokasi sering dilakukan oleh masyarakat ingin membeli properti atau rumah. Pemilihan lokasi menjadi salah satu hal yang tidak kalah penting untuk mendapatkan rumah yang tepat. Umumnya lokasi perumahan menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi harga perumahan mustika sukamulya. Beberapa lokasi yang bagus untuk sebuah hunian tempat tinggal antara lain adalah di pusat kota, dekat sarana transportasi, bebas banjir, lokasi dengan air tanah bagus, dan jauh dari pemakaman. Masyarakat yang ingin memiliki rumah atau tempat tinggal di Cikarang pasti akan menguntungkan apabila mendapatkan rumah dengan akses yang mudah. Rumah-rumah yang berlokasi dekat dengan pusat bisnis, perniagaan, kantor pemerintah, rumah sakit, sekolah, mall, dan lain sebagainya. Hal lain yang perlu dicek adalah apakah lokasi rumah tidak berdekatan dengan area pemakaman. Terkadang dari pihak developer tidak terang-terangan untuk menyampaikan hal tersebut kepada calon konsumen.
Bagi Anda yang membutuhkan perumahan tentu perlu mengetahui kisaran harga rumah di lokasi tertentu. Bagi masyarakat yang membutuhkan hunian dengan harga lebih terjangkau di lokasi yang strategi, Perumahan Mustika Sukamulya hadir sebagai salah satu alternatif hunian untuk Anda. Perumahan modern yang dibangun oleh developer Mustika Land ini memiliki berbagai fasilitas untuk menciptakan perumahan dengan lingkungan asri. Memiliki hutan kota dan danau yang menjadi bagian dari kawasan perumahan tersebut. Harga perumahan Cikarang di Mustika Village ini tergantung masing-masing tipe. Perumahan subsidi ini menawarkan rumah dengan pilihan tipe 27/60 dan 30/60. Masyarakat bisa mendapatkan salah satu unit rumah di Mustika Village Sukamulya melalui KPR dari BTN atau Mandiri.